Penertiban Pedagang Parsel Cikini Molor
Penertiban pedagang parsel di kawasan Cikini Jalan Pegangsaan Timur, Menteng, urung dilaksanakan. Rencananya, relokasi ditunda dan baru akan dilaksanakan Sabtu (18/6) esok.
Hari ini batal bukan karena takut, tapi hanya ditunda. Tetap dilaksanakan besok
Camat Menteng, Ahmad Pahri mengatakan, penundaan relokasi dilakukan lantaran memperhitungkan waktu pelaksanaan penertiban. Dikhawatirkan, pelaksanaan pemindahan yang terpotong ibadah Jumat, tidak mencukupi.
"Iya diundur dan rencananya memang hari ini, tapi dari hasil perhitungan waktu dikhawatirkan tidak cukup. Takut bertabrakan dengan waktu sholat Jumat," katanya, Jumat (17/6).
Pedagang Parsel Cikini Segera DirelokasiLebih lanjut, Ahmad juga membantah jika penertiban pedagang parsel urung dilaksanakan lantaran takut. Sebagai bukti keseriusan, pihaknya telah melakukan sosialisasi dan memberikan surat peringatan.
"
Hari ini batal bukan karena takut, tapi hanya ditunda. Tetap dilaksanakan besok Sabtu (18/6)," tandasnya.